DOA HUSNUL KHOTIMAH

Kumpulan Doa


Doa merupakan perwujudan dari sebuah harapan dan keinginan manusia, biasanya terkandung nilai positif bagi mereka yang memunajatkannya, seperti sugesti positif yang memberi dampak energi yang positif juga bagi diri kita. 

Doa dalam agama Islam banyak sekali jenis atau macam - macamnya, tergantung dari keinginan ( Hajat ) kita, karena Allah SWT. telah berfirman pada Surah Al Mu'min Ayat 60 yang berbunyi :

ﺃﺩﻋﻮﻧﻰ ﺍﺳﺘﺠﺐ ﻟﻜﻢ                                             

yang artinya adalah : " berdoalah kamu kepadaku, niscaya akan kuperkenankan permintaanmu itu. "

Dari keterangan dalil naqli yang ada di atas maka bisa disimpulkan bahwa manusia sudah sepantasnya mereka meminta apapun itu keinginannya hanya kepada Allah SWT, dengan kata lain Doa merupakan manifestasi bentuk komunikasi dari diri kita dengan Allah SWT.

Salah satu macam - macam dari doa adalah Doa Husnul Khotimah, berikut ini adalah bacaan dari doa tersebut  :

 
ربنا إننا سمعنا مناديا ينادي للإيمان ان امنوا بربكم فامنا ربنا فاغفرلنا ذنوبنا وكفرعنا سيئاتنا وتوفنا مع الأبرار ربنا واتنا ما وعدتنا على رسلك ولا تخزنا يوم القيامة إنك لاتخلف الميعاد

Robbanaa innanna sami'naa munadiyan yunaadi lil iiman an aamanu birobikum fa amannaa. Robbanaa faghfir lanaa dzunubaana wa kaffir 'anna sayyiatinaa watawaffanaa ma'al abror. Robbanaa wa aatinaa ma wa'attanaa 'ala rosulika wa laa tukhzinaa yaumal qiyamah innaka laa tukhliful mi'aad

Alangkah baiknya Doa Husnul Khotimah tersebut selalu di amalkan setiap setelah sholat maktubah ( wajib ), setelah sholat tahajud atau sholat hajat di sepertiga malam, dan setelah bangun dari tidur.

Semoga bermanfaat.
                                                                                           
Previous
Next Post »